Friday , September 20 2024

Lewat Pembangunan, Kecamatan Neglasari Tingkatkan Kesejahteraan Warga

Lewat Pembangunan, Kecamatan Neglasari Tingkatkan Kesejahteraan Warga

FAKTAMEDIA.id – Masih dalam agenda Safari Pembangunan Kota Tangerang Tahun Anggaran 2022. Kali ini, kecamatan ke delapan, yaitu Tasyakuran Pembangunan Kecamatan Neglasari, yang berlangsung di GOR Neglasari, Kamis (16/2/23).

Camat Neglasari, Andhika Nugraha Krisyna Mukti mengungkapkan di 2022 kemarin, banyak pembangunan fisik dan non fisik yang berlangsung di Kecamatan Neglasari, sesuai kebutuhan masyarakat dan pengembangan wilayah.

Diantaranya, pembangunan fisik ialah 39 unit bedah rumah, 16 ruas jalan, jembatan dan trotoar, 14 titik tata air drainase dan turap, 83 titik pemasangan PJU, 112 pemasangan biopori dan masih banyak lagi.

Sedangkan pembangunan non fisik diantaranya, 2.263 siswa menerima program Tangerang Cerdas, 9.678 siswa menerima biaya personal peserta didik, 804 orang mendapat stimulan yaitu RT/RW, amil marbot, guru ngaji hingga pengurus posyandu.

Tak ketinggalan, 1.910 bibit tanaman dan 4.500 benik ikan yang disebar untuk warga Kecamatan Neglasari.

“Kalau ditanya mana yang paling dirasakan manfaatnya, tentunya semuanya. Tapi yang pasti ialah keaktifan roda ekonomi di Neglasari yang cukup meningkat. Tentu lewat pembangunan fisik dan non fisik di tahun kemarin, dirasakan berhasil meningkatkan kesejahteraan,” ungkap Andhika.

Lanjut Andhika, pembangunan jalan berhasil mempercepat akses bisnis, bedah rumah berhasil meningkatkan sisi sosial dan percaya diri para penerima untuk meningkatkan kemampuan diri, begitu juga dengan stimulan yang berhasil mensejahterakan para penerima.

“Pembangunan juga secara perlahan meningkatkan keindahan wilayah Kecamatan Neglasari. Terlebih, berbagai rencana pembangunan di 2023 telah disiapkan, untuk membuat Kecamatan Neglasari kian nyaman dan mensejahterakan para warganya,” jelas Andhika. (Hms)