Friday , September 20 2024

Pengendalian Inflasi, Pemprov Banten Fokus Hadapi Tantangan 2023

Dikatakan, dalam menghadapi tantangan perekonomian global, Pemprov Banten memiliki komitmen daerah yang semakin tinggi, kinerja ekspor Provinsi Banten semakin kuat, serta implementasi dan inovasi Pemda dalam penggunaan QRIS.

Untuk menjaga kinerja pertumbuhan ekonomi Provinsi Banten, Gunawan merekomendasikan optimalisasi belanja daerah untuk percepatan ekonomi; pengendalian inflasi; dukungan percepatan pemulihan ekonomi, pengembangan ekonomi syariah, inklusi keuangan; serta, mendorong ekonomi prioritas dan ekonomi digital.

Menurutnya, di sisi produksi atau lapangan kerja, industri manufaktur masih menjadi tulang punggung perekonomian Provinsi Banten serta menopang kinerja ekspor.

Pemprov Banten juga perlu mewaspadai kondisi global yang berpengaruh terhadap kinerja ekspor. Sementara di sisi belanja, konsumsi rumah tangga masih menjadi penopang pertumbuhan ekonomi Provinsi Banten. Pengendalian inflasi menjadi langkah penting

“Ke depan, kami optimis perekonomian Provinsi Banten masih akan tetap tumbuh. Struktur perekonomian Provinsi Banten masih ditopang oleh industri manufaktur, sangat terpengaruh oleh pergerakan pasar ekspor itu yang perlu kita jaga. Upaya Pemprov Banten dalam mendukung perkembangann kawasan selatan, pembangunan Jalan Tol Serang-Panimbang juga akan menopang masuknya investasi,” ungkap Gunawan.

Dikatakan investasi masuk masih menjadi mesin pertumbuhan (engine of growth) perekonomian. Provinsi Banten memiliki potensi ekonomi yang sangat besar. Selain manufaktur, sektor jasa, pertanian, perdagangan juga punya. Modal yang sangat beragam bagi Provinsi Banten untuk tetap positif di depan.

“Investasi yang tinggi ditopang oleh sektor lain yakni sektor pertanian. Karena ini erat kaitannya dengan upaya untuk mengendalikan inflasi khususnya menjaga ketahanan pangan,” ungkap Gunawan.

Diharapkan, sinergitas dan inovasi semakin diperkuat seiring dengan Peluncuran TPID Jawara. Tim Pengendalian Inflasi Daerah ini sebagai salah satu upaya sinergitas bersama untuk mengendalikan inflasi dengan baik sehingga tidak menggerus kemakmuran atau kesejahteraan masyarakat.

“Pertumbuhan ekonomi tinggi menjadi tidak berarti kalau inflasinya juga tinggi. Karena secara riil akan kecil. Ini yang perlu kita jaga bersama,” jelasnya.

Dikatakan, kalau inflasi terkendali dan daya beli masyarakat terjaga, meski perekonomian global bergejolak diharapkan beban ekonomi Provinsi Banten tidak terpengaruh karena ada penompang yang sangat kuat di konsumsi rumah tangga dan Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM). (*)