Friday , November 22 2024

PMI Kota Tangerang Gelar Humanity in Ramadan Bantu Masyarakat

PMI Kota Tangerang Gelar Humanity in Ramadan Bantu Masyarakat
PMI Kota Tangerang

FAKTAMEDIA.id – Guna mengedukasi masyarakat, Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Tangerang menggelar Humanity in Ramadan dengan para Pengurus PMI di tingkat kota dan kecamatan, pada Sabtu (08/4/2023).

Ketua PMI Kota Tangerang, Oman Jumansyah mengatakan, Humanity In Ramadan ini merupakan kegiatan rutin PMI Kota Tangerang yang digelar setiap Ramadan dengan berbagai rangkaian acara.

“Selain itu pasti juga ada santunan anak yatim dan pembagian takjil, talkshow dan donor darah yang diikuti oleh jajaran anggota seperti pengurus PMI Kota Tangerang, pengurus PMI Kecamatan, Sibat, PMR dan juga Relawan KSR maupun TRS,” papar Oman.

BACA JUGA: DPRD Minta Pemkot Tangerang Giatkan Sidak Pasar Jelang Lebaran

“Selain itu juga diikuti kegiatan donor darah oleh para PMI kecamatan di wilayahnya masing-masing,” ujarnya menambahkan.

Oman menjelaskan, kegiatan Humanity In Ramadan tahun ini berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya, karena sekarang kegiatannya difokuskan di setiap PMI kecamatan se-Kota Tangerang yang dibantu pengurus PMI kecamatan dan Relawan PMI.

Dalam kegiatan Humanity In Ramadan ini, PMI juga terus berkomitmen dalam membantu masyarakat baik dalam menangani tanggap darurat bencana.

“Selain mencari keberkahan di bulan ramadhan ini PMI Kota Tangerang juga meningkatkan kekompakan dan keakraban, kita juga sosialisasikan program-program PMI, baik program Humanity In Ramadan maupun program donor darah saat puasa ,” katanya.

BACA JUGA: 3 BUMD Teken MoU Bantuan Hukum dengan Kejari Kota Tangerang

Ketua pelaksana Humanity In Ramadan PMI Kota Tangerang, Arif Nofrizal menambahkan, kegiatan ini dilaksanakan serentak di 13 kecamatan se-Kota Tangerang yang melibatkan puluhan relawan PMI baik di tingkat kota maupun di tingkat kecamatan.

“Program Humanity In Ramadan ini bertujuan untuk membantu mengedukasi masyarakat bagaimana pentingnya berbagi di bulan suci ramadhan dan juga mensosialisasikan akan pentingnya kesehatan dalam kondisi saat puasa,” jelasnya.

Arif berharap kepada masyarakat Kota Tangerang untuk terus tetap menjalankan protokol kesehatan dalam setiap melakukan aktivitas.

“Kami juga mengucapkan terimakasih kepada CV. Balong Parma, PT. Alfamart, PT Yontom, PT BT Cocoa, dan Hotel Anara yang sudah membantu mensukseskan kegiatan Humanity In Ramadan ini,” tandasnya. (hms)