Friday , November 22 2024

Syafrudin Targetkan Pembangunan TPAS Cilowong Selesai Akhir Januari

Syafrudin Targetkan Pembangunan TPAS Cilowong Selesai Akhir Januari
Syafrudin Targetkan Pembangunan TPAS Cilowong Selesai Akhir Januari.

 

FAKTAMEDIA.ID  – Walikota Serang Syafrudin melaksanakan peninjauan Pembangunan Tempat Pembangunan Akhir Sampah (TPAS) yang bertempat Kelurahan Cilowong Kecamatan Takktakan, Rabu (19/01).

Hadir dalam kegiatan tersebut Kepala Dinas Lingkungan Hidup Farah Richie beserta jajarannya, Kepala Bappeda Kota Serang M. Ridwan Kepala Dinas PUPR Iwan Sunardi, dan Penyedia Jasa dari PT. Indo Power Nasional.

Pembangunan TPAS Cilowong ini dibantu oleh Pemerintah Tangerang Selatan Sebesar 21 Miliyar Rupiah dan Retribusinya sebesar 8 Miliyar Rupiah dan bantuan tersebut sudah digunakan untuk sarana prasarana TPAS sebesar Rp19 Miliiar dan dibangun untuk Pembangunan Jalan, Pemagaran, Pemasangan Bronjong, Rehab Kantor, Jembatan Ukur/Timbang, Bangunan air Lindi, Mesin Pengelolaan Air, Pompa Artesis, dan Mesin Pengelola Sampah.

BACA JUGA: Aset Pemkab Serang Terkena Pelebaran Jalan Akan Dirampungkan Pemprov

“Jadi semuanya yang dari Tangerang Selatan itu untuk disini semua tidak ada sepeser pun untuk OPD lain termasuk juga Retribusi jadi untuk di sarana prasarana yang ada di TPA”, Ucap Walikota Serang H. Syafrudin.

Walikota Serang Syafrudin menyampaikan bahwa pembangunan yang di TPA tersebut hampir semuanya selesai dan ia menjanjikan di akhir Bulan Januari pembangunan sudah selesai.

BACA JUGA: Kemendikbud Ristek Tinjau Pelaksanaan PTM 50 Persen di Provinsi Banten

Beliau juga menyampaikan bahwa Pemerintah Tangerang Selatan selain sudah memberi bantuan untuk pembangunan di TPA Pemerintah Tangerang Selatan juga sudah memberikan bantuan sosial kepada masyarakat Cilowong sebanyak 36 RT di Kelurahan Cilowong.

Terkait Perjanjian Pemerintah Kota Sersng dengan Pemerintah Kota Tangerang Selatan ini masih dalam evaluasi baik dari Pemerintah Kota Serang dan DPRD Kota Serang.

“Sebenarnya sudah ada evaluasinya hanya memang PKSnya belum karena masih menunggu kesepakatan bersama antara DLH Kota Serang dan DLH Kota Tangerang Selatan. (Rls)